Anggota MPR RI Kurniasih Mufidayati Sosialisasikan 4 Pilar Bersama DPD PKS Jakarta Pusat

Tajuk.co, JAKARTA – Anggota MPR RI, Kurniasih Mufidayati, menggelar kegiatan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI bersama jajaran DPD PKS Jakarta Pusat, pada Minggu malam, 15 Desember, bertempat di Aula Lume’os Hotel, Jalan Cempaka Putih Raya No.120, Jakarta Pusat.

Kegiatan ini dihadiri oleh struktur Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jakarta Pusat dan menjadi bagian dari ikhtiar memperkuat pemahaman kader terhadap nilai-nilai kebangsaan yang menjadi fondasi kehidupan berbangsa dan bernegara.

Dalam pemaparannya, Kurniasih Mufidayati menegaskan pentingnya internalisasi Empat Pilar MPR RI, yakni Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika, tidak hanya sebagai konsep normatif, tetapi juga sebagai nilai yang harus diwujudkan dalam praktik kehidupan sehari-hari.

“Empat Pilar bukan sekadar materi sosialisasi, tetapi nilai yang harus hidup dalam sikap, kebijakan, dan pengabdian kita kepada masyarakat. Terutama bagi kader partai, nilai-nilai ini menjadi kompas moral dalam menjalankan peran politik dan sosial,” ujar Kurniasih.

Ia juga menekankan bahwa tantangan kebangsaan ke depan menuntut kader-kader politik yang memiliki integritas, komitmen kebangsaan, serta kemampuan menjaga persatuan di tengah keberagaman masyarakat Indonesia.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Dr. Rachmat Hidayat, selaku Ketua DPD PKS Jakarta Pusat, dan Suhud Alynudin, S.IP., M.Sc., selaku Ketua DPW PKS DKI Jakarta. Keduanya memberikan penguatan pentingnya kader PKS memahami dan mengamalkan nilai-nilai Empat Pilar dalam kerja-kerja pelayanan dan pengabdian kepada umat dan bangsa.

Sosialisasi berlangsung dengan suasana dialogis dan penuh antusiasme. Para peserta aktif mengikuti pemaparan serta diskusi yang membahas relevansi Empat Pilar dalam konteks kehidupan politik, sosial, dan kebangsaan saat ini.

Melalui kegiatan ini, Kurniasih Mufidayati berharap pemahaman kader terhadap Empat Pilar MPR RI semakin kokoh, sehingga mampu menjadi agen pemersatu dan penjaga nilai-nilai kebangsaan di tengah masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *