Tajuk.co, JAKARTA – Anggota MPR RI Kurniasih Mufidayati menggelar kegiatan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI bersama DPD PKS Jakarta Selatan, pada Selasa malam, 9 Desember 2025, bertempat di Ruang Serbaguna RM Raden Bahari, Jalan Buncit Raya, Jakarta Selatan.
Kegiatan ini diikuti oleh struktur Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jakarta Selatan sebagai bagian dari penguatan pemahaman nilai-nilai kebangsaan bagi kader partai politik di tingkat daerah.
Dalam paparannya, Kurniasih Mufidayati menegaskan bahwa Empat Pilar MPR RI—yang meliputi Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika—harus menjadi landasan berpikir dan bertindak bagi seluruh elemen bangsa, termasuk kader partai politik.
“Kader partai memiliki tanggung jawab strategis dalam menjaga persatuan dan merawat nilai-nilai kebangsaan. Empat Pilar MPR RI harus menjadi pedoman dalam setiap kerja politik dan pengabdian kepada masyarakat,” ujar Kurniasih.
Ia juga menyoroti pentingnya keteladanan kader dalam menghadapi tantangan kebangsaan di tengah dinamika sosial, politik, dan arus informasi yang semakin cepat.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Furqoni Yudistira, selaku Ketua DPD PKS Jakarta Selatan, serta Suhud Alynudin, S.IP., M.Sc., selaku Ketua DPW PKS DKI Jakarta. Keduanya menyampaikan pentingnya penguatan wawasan kebangsaan bagi struktur partai agar mampu menjalankan peran politik secara konstruktif dan berorientasi pada kepentingan bangsa.
Sosialisasi berlangsung dengan suasana dialogis dan penuh antusiasme. Para peserta yang merupakan struktur PKS Jakarta Selatan aktif mengikuti pemaparan dan diskusi terkait implementasi nilai-nilai Empat Pilar dalam kehidupan berorganisasi dan bermasyarakat.
Melalui kegiatan ini, Kurniasih Mufidayati berharap kader PKS Jakarta Selatan dapat menjadi agen pemersatu dan penggerak nilai-nilai kebangsaan di tengah masyarakat.












