Usai Bentak Maguire, Onana Tegaskan Ogah Minta Maaf

Tajuk.co, MANCHESTER — Andre Onana, kiper anyar Manchester United, memberikan klarifikasi mengenai alasan dia menghardik Harry Maguire saat menghadapi Borussia Dortmund dalam laga uji coba pada Senin (31/7).

Onana terlihat meneriaki Maguire di awal babak kedua setelah blunder fatal yang dilakukan oleh bek Inggris tersebut. Operan tanggung yang dilakukan Maguire memberi kesempatan bagi Dortmund untuk melancarkan serangan balik berbahaya. Beruntung, Onana berhasil menghadang tembakan Sebastian Haller.

Insiden tersebut menjadi berita utama di media-media internasional, terutama karena Manchester United menderita kekalahan 2-3 dari Dortmund pada akhir pertandingan.

Setelah pertandingan, Onana menjelaskan alasan di balik tindakannya menghardik Maguire setelah aksi blunder yang hampir membuat timnya kebobolan. Dia menyatakan bahwa hal tersebut adalah hal yang biasa terjadi di lapangan. Tujuan Onana adalah memastikan rekan setimnya tetap fokus dan menampilkan permainan terbaik tanpa terpengaruh oleh masalah personal.

“Saya mencoba berbicara dengan mereka karena saya tahu dia adalah pemain yang bagus dan salah satu kapten tim kami,” kata Onana di situs resmi Manchester United.

“Dia adalah pemain hebat dan memiliki kemampuan dalam mengolah bola, jadi saya menuntut banyak dari dia karena dia sebenarnya adalah pemain yang bagus. Saya harus siap, dan dia juga harus siap. Saya berbicara dengannya ketika saya berada di bawah mistar, dan saya akan menuntut dari semua pemain,” tambah Onana.

Onana menegaskan bahwa blunder fatal bisa dialami oleh setiap pemain, termasuk dirinya sendiri. Namun, kesalahan tersebut tidak boleh membuat pemain takut dan harus berani belajar dari kesalahan.

“Kita harus kritis terhadap diri sendiri. Dan jika kita ingin meraih kemenangan, kita harus menuntut lebih banyak dari diri kita sendiri,” ujar Onana.

Onana juga menekankan bahwa berada di klub ini merupakan kehormatan besar baginya, dan dia senang bekerja dengan para pemain yang ada. Dia mengakui Harry Maguire sebagai pemain top dan luar biasa, dan mereka akan melupakan insiden tersebut.

Yang pasti, Onana tidak meminta maaf atas tindakannya menghardik Maguire. Sebagai gantinya, dia mengingatkan bahwa semua pemain dituntut untuk tetap fokus dan bekerja maksimal sepanjang pertandingan.

Exit mobile version